Daisypath Anniversary tickers

Daisypath Anniversary tickers

Thursday, July 26, 2012

Undangan Surabaya Udah Jadi!

Alhamdulillah Ya Allaaah, tanggal 25 ditelpon Sterine Offset dan dikabari kalo sebagian undangan udah bisa diambil. Bahkan kalo mau nunggu sorean, SELURUH undangan sudah selesai!

Hal ini bener-bener di luar ekspektasi karena sampe minggu lalu, Sterine masih nelpon-nelpon minta ACC ini itu (karena ini undangan desain baru, bu Robbi--owner Sterine--jadi perfeksionis pengen semua-muanya sempurna. Oke yang bridezilla bukan aku ya, tapi percetakannya :p)

Ibu dan akyu sempet panik, kenapa udah akhir Juli gini, si percetakan masih nanya ini nanya itu. Kalo warnanya diganti gini gimana, kalo ditambahi border bunga mau apa gak, kalo font-nya diganti warna gimana. Hal-hal macam itulah.
Sebenernya Sterine menyanggupi awal Agustus undangannya jadi. Tapi you-know-lah kurir menjelang Lebaran itu kecepatan kirimnya kayak siput balapan lari. Jadi kami memohon supaya akhir Juli selesai. Minimal tanggal 25 udah bisa diambil sebagian buat pengiriman ke luar kota. Sterine menjanjikan 200 buah bisa diambil tanggal 25 Juli. Makanya ketika tanggal 25 dikabari semua udah jadi, surprise banget donk yaaaa...

Tapi eh tapi selembar undangan sisipan "Akad Nikah" lupa dicetak! Namun hal itu bukan masalah besar, karena Sterine janji besoknya udah jadi semua selipan-nya (yang mana hari ini semua sisipan sudah kuambil).

Take a look at this beauuutiful undangan :')
Ibu, ketika kutunjukin undangannya, terperangah, "Ya ampuuuunnn... ini mah proyeknya bu Robbi, bukan proyek kita... Kebagusan & kegedeaaan..."

Dan sekarang yang jadi pe-er adalah, label-label belum di-print! Bahkan nama-namanya belum fix. Bagi yang merasa teman saya, jangan banyak berharap dulu yaaa bakalan nerima undangan yang model ini. Mungkin kalian dapatnya model BBM / model FB wkwkwkw karena persediaan undangan yang terbatas sementara list undangannya ibu bapak + pelanggan Sonokembang ada bermeter-meter... Bahkan kalo kuitung-itung dari list terbaru, aku cuma dapat 12 undangan (ohhh tidaaakkk)...

Tumpukan pembawa kebahagiaan-dan-stres-at-the-same-time: teronggok di pojokan ruang tamu. Pesan bu Robbi: Jangan ditumpuk! Nanti penyot undangannya!

Itu kardus-kardus isinya undangan semua! Kebayang nggak sih gimana ngirimnya...

Review Sterine Offset:
So far this is the best vendor undangan di Surabaya. Secara desain, okelah mungkin Vinas lebih modern & anak muda banget. Tapi urusan kerapian, ga ada yang ngalahin si Sterine ini. Ada harga ada rupa.
Trus capeng kudu rajin-rajin juga nelpon Sterine buat tau perkembangan undangannya. Siap-siap kalo banyak kemauan & kudu bikin model baru, kudu bolak balik ke Sterine buat ACC, dan prosesnya bisa panjaaang sekali. Tapi dijamin puas lah.

10 comments:

  1. cutiee .... :3
    konsepnya kaya undangan2 org bule

    ReplyDelete
  2. Mbak...
    bagus banget undangannya
    simple so sweet
    :)
    Kalau boleh tahu, berapa ongkos cetaknya di sterine offset mbak?

    ReplyDelete
  3. Alumni ti its bukan mb? Hehe

    ReplyDelete
  4. Terima kasih Infonya, untuk cateringnya hubungi saya ya…Catering Kemuning Jl. Bendul Merisi Utara 22 Surabaya tlp 081335111360, 087853312455 (cateringkemuning.blogspot.com) .menyediakan menu olahan masakan Nusantara dan masakan mancanegara,, paket prasmanan , paket tumpeng dan paket nasi kotak. Untuk keperluan pernikahan, ulang tahun, acara kantor

    ReplyDelete

  5. http://www.agentangkas.co/ Agen Judi Bola Tangkas Terpopuler di indonesia !

    Bonus Depoist Pertama sebesar 10% ! Bonus Cashback 5% - 10% Setiap Minggu !

    Sangat Mudah dan Aman Untuk di Akses ... Minimal deposit 50ribu saja !

    Informasi selengkapnya hubungi :
    WA : 0 8 1 2 2 2 2 2 9 9 5
    BBM : B O L A V I T A
    Line : c s _ b o l a v i t a
    Wechat : B O L A V I T A

    ReplyDelete
  6. In this holy month full of blessings...
    HIS Kologdam Grand Ballroom provides a special promo this month to those of you who want to do a wedding! We provide an all in package to facilitate your marriage which will be assisted by a wedding consultant, wedding planner, and wedding organizer. Only by booking a fee of IDR 5,000,000 you will get:
    1. Umrah for couple
    2. THR up to 30 million
    3. Hampers for Eid al-Fitr

    Terms and Conditions apply.
    For more info contact Ayu (WA 081324570721)

    ReplyDelete
  7. Hallo Para Calon Pengantin

    Sudah berencana akan menikah dalam waktu dekat? Butuh referensi gedung pernikahan di Bandung? HIS Kologdam merupakan salah satu Venue yang tepat untuk para calon pengantin!
    Grand Ballroom yang sudah Full Karpet, Fasilitas yang lengkap, serta menyediakan semua element-element wedding. Dan yang Top-top diBandung!

    Untuk informasi lebih lengkap mengenai PROMO dan ingin mengetahui jadwal kosong pernikahan para calon pengantin.

    Boleh chat ke nomor 0853-5282-8252 (Tiara)

    ReplyDelete